Sejumlah 35 orang guru SKI madrasah dari berbagai jenjang MI, MTs, dan MA dari madrsah swasta yang lolos dalam seleksi, sedang mengikuti Pendidikan Profesional Guru (PPG) di Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Pada saat yang bersamaan juga PPG untuk guru fikih madrasah dan PGMI untuk membekali pengetahuan para guru madrasah swasta agar menjadi guru yang profesional. Setelah mengikuti PPG para guru madrasah yang mengikuti diharapkan mampu melaksanakan penelitian tindakan kelas (PTK). Dosen PTK untuk guru SKI dalam PPG kali ini adalah dipandu oleh bapak M. Agus Nuryatna, Ph.D., sedangkan pada kelas guru fikih dan PGMI masing-masing dipandu oleh bapak dosen Dr. Sabarudin, M.Si., dan Drs. Rajasa, MA.